Posts

Showing posts from January, 2016

Menjadi dewasa

Menjadi dewasa tidaklah mudah. Tumbuh dan menjadi dewasa, berarti kita telah beranjak dari satu fase kehidupan dan memasuki fase kehidupan yang lain. Meninggalkan masa remaja dan mulai memasuki kehidupan nyata, serta mulai membuat keputusan nyata dan mengemban tanggung jawab atas hasil dari keputusan tersebut. Pelan tapi pasti, kita memegang kendali atas hidup kita, dan orangtua bukan lagi pengambil keputusan utama. Dahulu, saat kita kecil, mungkin sebagian besar dari kita merasa jenuh dengan berbagai aturan yang diterapkan orangtua dalam rumah, dan terpana melihat orang dewasa begitu bebas dalam menjalani kehidupan. Dahulu, mungkin kita ingin sekali cepat-cepat dewasa, agar bisa mencicipi nikmatnya kebebasan dan tidak melulu harus patuh pada aturan atau larangan ini-itu. Sekarang, saat saya perlahan-lahan meninggalkan masa remaja dan mulai beranjak dewasa, saya menyadari suatu hal; kenyataan bahwa kitalah pemegang kendali utama hidup kita terdengar sedikit menakutkan. Kenya

Crap?

So I just checked out the amount of my blog posts here and I realized that I wrote a lot more 2 years ago than I did last year... ...which is disappointing, yes. Actually, during my first few weeks of college I intended to write a lot more especially since I'm in a new environment.. but it turns out it wasn't that easy. Not only am I swamped with assignments (I'm learning a foreign language and studying my major as well, gosh) I also haven't had the opportunity to have anything good to read, apart from college-related stuff. Which means I didn't have anything good to write about. Even now I don't; I just currently feel the need to pour my heart out. I also didn't want to write crap, either. You know, like meaningless stuff that leads to no conclusion. (Oh wait, then probably this post counts as crap... never mind) During winter break I started reading this really good book about moral philosophy and thankfully it had a few relations on t

Sedikit perenungan

Tahun baru selalu identik dengan refleksi dan perenungan tentang apa yang telah terjadi, serta tekad untuk berubah menjadi lebih baik untuk setahun ke depan. Mungkin sedikit telat, tapi saya juga ingin berbagi mengenai apa yang telah saya pelajari dalam setahun terakhir. Secara pribadi, saya tak pernah membuat resolusi tahun baru karena tak pernah menganggapnya penting. Mimpi-mimpi saya terlalu besar untuk sekedar dibuat resolusi. Terlebih lagi, kita tak pernah tahu apa yang akan terjadi selama setahun kedepan. Namun tentu saja, saya selalu mengevaluasi perkembangan diri tiap tahun dan bertekad untuk terus berusaha lebih baik. Setahun belakangan, saya menyadari saya telah banyak berkembang. Pribadi saya berkembang menjadi lebih matang (meski belum sepenuhnya) dan pola pikir saya lebih logis dan terstruktur dibanding tahun-tahun sebelumnya. Saya juga belajar banyak mengenai kerendahan hati serta ketangguhan dalam menjalani hidup. Saya juga menyadari betapa krusialnya menjaga hubungan